Panduan Knights of Favonius – Edisi 5

Panduan Knights of Favonius - Edisi 5
Panduan Knights of Favonius - Edisi 5NamePanduan Knights of Favonius – Edisi 5
Type (Ingame)Item Quest
RarityRaritystr
DescriptionBuku pedoman yang berisi peraturan dan petunjuk untuk sikap teladan seorang Knights of Favonius, disunting langsung oleh Grand Master Jean. Semua Knight diwajibkan untuk mematuhi ketentuan-ketentuan, serta memperhatikan perilaku dan ucapan-ucapan mereka sesuai dengan yang tertera di buku ini.

Item Story

Buku Panduan Knight ini adalah salah satu pedoman bersama Knights of Favonius. Para anggotanya harus benar-benar paham isinya dan mampu untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari untuk melayani rakyat Mondstadt.

Sebagai salah satu anggota Knights of Favonius, harus menjunjung tinggi 3 moral tertinggi, yaitu: rendah hati, jujur, dan disiplin. Tiga moral ini adalah landasan kebebasan di Mondstadt. Tidak ada kebebasan tanpa tanggung jawab.

Kesadaran akan moral ini tampak dalam keselarasan tutur kata dan perilaku dari Knights of Favonius. Karena itu, standar dan pedoman yang terdapat di dalam Buku Panduan Knight tersebut sangatlah lengkap.

1.
Sebagai seorang Knights of Favonius, haruslah terus berjaga-jaga dan tidak boleh menganggap enteng semua hal. Harus berinisiatif mengulurkan bantuan saat ada rakyat yang memerlukan bantuan. Itulah tugas utama dari seorang Knights of Favonius.

2.
Saat bertemu dengan pedagang yang datang dari jauh, harus bersikap hormat dan sopan. Dilarang untuk berprasangka buruk apalagi menganggapnya sebagai musuh, meskipun orang itu terlihat mencurigakan.

Contoh kalimat yang dianjurkan:
"Selamat datang di Mondstadt, Pengembara yang aneh dan terhormat! Tolong tunjukkan identitas dan tujuanmu, Knights of Favonius akan mendampingi perjalananmu supaya aman."
*Harap diingat: Harus menggunaan sapaan yang sopan.

Contoh kalimat yang dilarang:
1. "Hei, berhenti! Tunjukkan identitasmu hei kamu orang aneh / orang licik / orang kampung / orang enggak jelas!"
2. "Selamat datang di Kota Angin dan Kota Romansa, wahai pengembara/pengelana/badai yang sedang berkembang."
*Harap ingat: Jangan berbicara tidak sopan dan juga memakai istilah-istilah tidak lazim yang memungkinkan pengembara merasa aneh dan bingung.

3.
Jangan menunjukkan sikap malas dan ogah-ogahan di hadapan rakyat dan pengembara. Seorang Knight sejati selalu siap sedia untuk mempersembahkan bantuannya untuk orang banyak. Karena itu, sikap siap siaga haruslah tetap terjaga sekalipun dalam waktu istirahat maupun santai. Selain itu, harus cepat tanggap kapan pun diperlukan.

Contoh kalimat yang dianjurkan:
1. (Saat istirahat) "Saya bertanggung jawab menjamin keamanan setiap sudut Kota Mondstadt setiap waktu."
2. (Saat sedang santai dan mengobrol) "Sebagai seorang Knight, adalah sebuah keharusan bagi saya untuk memahami kebutuhan sehari-hari semua orang."
*Ingatlah: Jangan bermalas-malasan, walaupun sedang tidak ada pekerjaan sama sekali.

Contoh kalimat yang dilarang:
1. (Saat sedang bertugas) "Seandainya saja ada apple cider yang tidak terbatas..., *ugh*!"
2. (Saat istirahat) "Noelle!"
* Ingat: Grand Master telah menginstruksikan Noelle untuk mencatat dan melaporkan setiap Knight malas yang belum menuntaskan tugas pekerjaannya. Pelanggaran semacam itu akan diganjar dengan pengurangan hari libur dan potongan tunjangan. Tolong camkan konsekuensi yang akan didapatkan jika masih malas-malasan.

4.
Meskipun Mondstadt adalah kota yang mahsyur akan anggurnya, namun sebagai seorang Knight tetap harus bermawas diri. Dilarang mabuk karena minum anggur di saat menjalankan tugas, selain itu pun dilarang untuk membujuk orang yang belum cukup umur untuk minum anggur.
*Perhatian: Knight yang belum dewasa tidak diperbolehkan untuk minum anggur. Mereka harus ditemani oleh rekan yang sudah dewasa ketika berada di tempat-tempat seperti Tavern.

5.
(Baru-baru ini ditambahkan) Karena kegiatan Fatui di dalam kota menjadi lebih sering akhir-akhir ini, maka anggota Knight tidak boleh mengungkapkan informasi tentang patroli dan kegiatannya kepada orang lain di saat mereka sedang tidak bertugas.

6.
Saat terjadi musibah yang tidak terduga, seorang Knight harus bisa memimpin dan memberikan teladan untuk melindungi orang-orang dan aset berharganya dari bahaya. Saat menjawab pertanyaan orang, mereka juga harus tetap tenang. Di samping itu, mereka harus mengingatkan orang lain untuk bisa melindungi dirinya sendiri.

Contoh kalimat yang dianjurkan:
1. "Jangan panik, Knights of Favonius akan melindungi Mondstadt dengan sekuat tenaga!"
2. "Jangan panik saat menghadapi bahaya, segera tiarap dan lindungi kepala dengan kedua tangan kalian, kemudian ikuti arahan Knights of Favonius secepatnya untuk pergi ke tempat yang aman.
3. (Baru-baru ini ditambahkan) "Jangan khawatir, meskipun Grand Master Varka sedang tidak ada di Mondstadt saat ini, Knights of Favonius tetap bisa menyelesaikan krisis ini dengan cepat dan baik.
*Ingatlah: Pasal 3 hanya dapat digunakan ketika Grand Master tidak di tempat.

Contoh kalimat yang dilarang:
1. "Ini belum pernah terjadi..."
2. "Musibah sebesar ini pun akan terasa sangat berat bahkan untuk seorang Knight..."
*Ingatlah: Sekalipun situasinya benar-benar di luar dugaan, cobalah untuk tidak menunjukkan ekspresi keheranan di depan orang-orang yang dapat menimbulkan keraguan mereka akan kredibilitas Knights of Favonius.

7.
Saat bertemu dengan pedagang yang datang dari jauh, haruslah mengambil inisiatif untuk memperkenalkan lokasi layanan dan tempat wisata terkenal di Mondstadt dengan ramah, dan berikan bantuan sesuai dengan yang pedagang butuhkan.

Contoh kalimat yang dianjurkan:
1. "Kalau Anda baru pertama kali ke sini, kusarankan Anda untuk berkunjung ke Katedral Mondstadt."
2. "Saat Anda merasa lelah, coba saja pergi ke Angel's Share untuk mencicipi anggur Mondstadt yang terkenal."

8.
Harus ingat untuk selalu rendah hati dan tulus kepada rekan-rekan serta mitra. Persaudaraan dan persatuan anggota Knight adalah fondasi paling kokoh dari Knights of Favonius.

Contoh kalimat yang dianjurkan:
"Hebat sekali, pertarungan barusan sungguh sangat menakjubkan!"
*Ingatlah: Ucapan jangan terlalu berlebihan, yang penting bisa menunjukkan rasa hormat dan keramahan.

9.
Sebagai pelindung Kota Mondstadt dan perisai kuat Archon Anemo, para anggota Knights of Favonius harus menjadikan dirinya sendiri sebagai teladan dan tidak boleh melanggar peraturan Kota Mondstadt. Jika melakukan tindakan yang menyebabkan kerusakan properti publik atau properti warga saat sedang tidak bertugas, kerugian tersebut akan dibebankan secara setimpal dari gaji dan bonus. Bagi Knight yang belum dewasa dan belum mendapatkan gaji secara formal, hukumannya akan digantikan dengan hukuman kurungan selama waktu tertentu.
*Catatan: Seluruh jenis ikan yang terdapat di seluruh wilayah perairan Mondstadt adalah properti publik. Dilarang melakukan tindakan yang dapat menyebabkan kerusakan dengan alasan apa pun!

10.
Knights of Favonius harus tetap waspada setiap saat dan berhati-hati terhadap orang asing. Meskipun orang asing itu tidak ada maksud buruk, Knights of Favonius harus tetap menjelaskan aturan dan kebiasaan Kota Mondstadt dengan ramah sekaligus tegas kepada pengunjung itu.
*(Baru-baru ini ditambahkan) Ingat: Harus meningkatkan kewaspadaan terhadap diplomat asing yang berperilaku mencurigakan.

11.
Anggota Knights of Favonius juga harus memperhatikan kondisi di udara dengan cermat untuk mencegah kecelakaan wind glider. Knights of Favonius harus memeriksa apakah peluncur memiliki Surat Izin Meluncur yang lengkap. Jika ditemukan peluncur yang melanggar peraturan meluncur di kota Mondstadt, aksi peluncur tersebut harus segera dihentikan dan harus diawasi dalam pengawasan ketat.
*Bahkan jika anggota Knight melanggar aturan pada saat tidak bertugas pun, Surat Izin Meluncur bisa dicabut bilamana diperlukan.


Lampiran: Daftar Referensi Istilah Anggota Knight

1. Moral Knight
Tiga moral terpenting dari Knights of Favonius adalah rendah hati, integritas, dan disiplin diri. Ketiganya saling melengkapi dan menjadi satu keutuhan. Anggota Knight haruslah terus mengingatnya.

2. Ucapan Sopan Santun
Knights Of Favonius adalah pelayan publik warga Mondstadt yang bebas dan pelayan tamu asing. Karena itu, ketika berurusan dengan rakyat jelata, mereka harus terlebih dahulu bersikap hormat dan sopan. Pelatihan tentang adat istiadat adalah salah satu keterampilan yang diperlukan untuk Knight.

3. Tugas dan Tanggung Jawab
Tanggung jawab Knights of Favonius adalah melayani rakyat Mondstadt dan menjaga kebebasan mereka. Dalam kata-kata dan perbuatan sehari-hari, anggota resmi Knights of Favonius tidak boleh bercanda tentang tanggung jawab dan kehormatan, agar tidak menodai martabat Knight.

4. Archon Anemo
(Baru-baru ini ditambahkan) Archon Anemo, Barbatos adalah Dewa angin dan lagu. Ia adalah Dewa pelindung kebebasan sekaligus kepercayaan utama orang-orang di Mondstadt. Para Knight bersama-sama berusaha untuk mewujudkan kehendaknya, serta siap sedia bertempur bilamana kebebasan itu terancam.
*Karena beberapa anggota Knights of Favonius dan gereja tidak memiliki iman yang sungguh-sungguh kepada Archon Anemo, maka istilah tersebut perlu ditambahkan.

5. Fatui
Seorang diplomat dan agen khusus dari Snezhnaya yang ditempatkan secara lokal, memiliki kuasa diplomatik. Bertindak secara misterius dan berbahaya, tujuannya gelap dan tidak jelas.
*Harus sangat berhati-hati dan laporkan sesegera mungkin ke markas Knights of Favonius jika terdapat tindakan yang mencurigakan. Jaga keselamatan diri sendiri.

6. Abyss Order
Musuh kuno dan misterius yang asal usul dan motivasinya tidak diketahui. Sesekali beraktivitas di sekitaran Mondstadt.
*Musuh ini sangat berbahaya. Kalau menemukan keberadaan mereka, segera laporkan lokasi dan pergerakan mereka ke markas Knights of Favonius. Jaga keselamatan diri sendiri.

7. Stormterror's Lair
(Baru-baru ini ditambahkan) Reruntuhan kota kuno di barat laut Mondstadt. Konon katanya merupakan ibu kota di mana seorang tiran memerintah dari menara, tetapi akhir-akhir ini lokasi itu diduduki oleh Dvalin untuk dijadikan sebagai tempat perlindungan sementara. Karena itu, baru-baru ini situs tersebut dinamakan "Stormterror's Lair".

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

TopButton